Kamis, 27 Desember 2012

Balado Cumi

Makanan laut itu favorit aku banget, disamping nilai gizinya yang banyak rasanya juga khas, pokoknya maknyuss dehh....Menurutku seafood ini cara pengolahannya bisa dibilang gampang-gampang susah, karena kita harus teliti terutama dalam membersihkannya. Tapi sebanding dong dengan rasanya yang yummyy.....hehe

Bahan:
500 gr cumi (bersihkan tintanya, potong dan kerat dagingnya agar bumbu meresap)
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 buah tomat
1 buah cabai merah
10 buah cabai rawit (sesuai selera)
2 cm jahe
2 lembar daun salam
2 biji kemiri
2 sdm air asam jawa kental
1 buah kaldu blok
100 ml air
gula merah, garam secukupnya
minyak goreng untuk menumis

Cara Membuat:
1. Rebus cumi sampai empuk, angkat dan tiriskan.
2. Haluskan bawang merah, bawang putih, jahe, kemiri, tomat, cabai merah, dan cabai rawit.
3. Tumis bumbu yang telah dihaluskan sampai wangi, masukkan cumi, kaldu blok, garam, gula merah daun salam dan air asam jawa, aduk rata.
4. Jika bumbu telah meresap, angkat dan sajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar