Jumat, 31 Mei 2013

Kentang Goreng Crispy

Siapa sih yang gak suka makanan cemilan yang gurih dan crispy? Apalagi makannya sambil santai nonton drama korea favorit atau sambil kumpul bareng keluarga, hmmm....yummyy :p

Di keluarga aku semuanya suka makan cemilan ini, kadang suka beli jadi di restoran cepat saji. Tapi nih tapi yaa kalau beli jadi itu dapatnya sedikit jendral ;( hahaha....Dan menurut penelitian katanya kentang goreng di resto cepat saji itu adalah junk food, makanan ga sehat gitu deh oh..no! Gimana dunk kalau suka?

Nah...berhubung aku ini orangnya suka bereksperimen (tapi makanan yang disuka aja loh yaa) aku cari2 resep kentang goreng crispy ini. Awalnya memang banyak gagalnya pemirsa! emang jadi sih kentang gorengnya, crispy di awal tapi beberapa menit udah ga krenyes2 lagi...hiks. Tapi namanya juga udah suka sama cemilan ini aku terus gugling sana sini dan menambahkan formula yang pas akhirnya berhasil lah aku membuat kentang goreng crispy sesuai seleraku #horeee...

Bahan:
500gr kentang
1/2 sdt garam
air untuk merebus
tepung terigu 4sdm
tepung beras 2sdm
minyak goreng 
bumbu kentang goreng instant

Cara Membuat:
1. Potong2 kentang, sambil memotong biarkan kentang selalu terendam air
2. Cuci bersih kentang sampai airnya bening agar getahnya hilang, 3-4 kali cuci
3. Masukkan kentang ke dalam air mendidih yang sudah diberi garam
4. Rebus sebentar sampai akan mendidih segera angkat dan tiriskan
5. Segera taburkan tepung terigu dan tepung beras selagi kentang masih panas, aduk rata
6. Biarkan panasnya hilang, masukkan ke dalam kulkas sekitar 1-2 jam (lebih lama lebih baik)
7. Goreng hingga kuning keemasan
8. Taburkan bumbu sesuai selera (aku suka pakai bumbu kentang goreng indofood rasa jagung bakar)
9. Siap disajikan, lebih enak dicocol pakai sambal botolan

Bagaimana, mudah aja kan? Selain lebih murah membuat sendiri juga lebih sehat dan lebih bersih karena kita bisa mengontrol apa saja bahan yang kita pakai. Tapi jika belum berhasil dalam sekali percobaan jangan langsung menyerah yaa ^^ Contohnya adik aku kalau bikin ini selalu ada yang kurang (walaupun selalu ludes aja hahaa...) Coba terus sampai berhasil deh...

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika membuatnya:
1. Pilih kentang yang kualitas bagus, masih segar dan besarnya sedang (kira2 segenggam tangan orang dewasa)
2. Saat memotong, kentang yang telah dipotong biarkan terendam
3. Kentang harus dicuci bersih karena getahnya inilah yang membuat kentang tidak crispy
4. Merebusnya jangan lama2, ketika merebus mulai ada buih2 dan gelembung sedikit langsung angkat
5. Perbandingan tepung terigu dan tepung beras adalah 2:1
6. Jika ingin disimpan dalam beberapa hari di kulkas usahakan wadah kentangnya jangan ditutup kerena kentang akan basah karena uap dari tutupnya
7. Jika kentang agak basah, dapat menambahkan kembali tepung sampai permukaan kentang tertutup tepung baru deh digoreng...


Selamat mencoba^^









4 komentar:

  1. Hi sis,,, suka kentang?

    Kentang Siap Goreng Premium Merk Maple Leaf & CAVENDISH, Asli Impor Kanada, dengan keunggulan:

    - Terbuat dari kentang asli Kanada.

    - Setelah digoreng, kentang ini mampu mempertahankan kegaringan lebih lama dari kentang goreng biasa.

    - Penyerapan minyak goreng rendah saat digoreng.

    - Tidak mengandung lemak trans (Non Trans fat).

    - Bersertifikat MUI & HACCP (Hazard Analysis Critical Control Point).

    yang doyan ngemil dan pengen sehat coba aja potato wedges ini dipanggang dengan oragano dan melted cheese dijamin bakal ketagihan

    1 kg rp. 50.000
    2 kg rp. 95.000 (berlaku kelipatan) diluar ongkir ya… (pakai kurir khusus luar jabotabek only – jabotabek bisa pake jne)

    pembelian diatas 12 kg dapat harga khusus

    untuk lebih lengkapnya produk yang kami jual bisa di lliat berikut ini :

    https://www.facebook.com/media/set/?set=a.194262810738808.1073741834.146332415531848&type=1

    http://www.cavendishfarms.com/foodservice-int-products-bycut-DicedHashbrowns.aspx

    http://www.cavendishfarms.com/foodservice-int-products-bybrand-yorkevercrisp.aspx

    BalasHapus
  2. nih gan tips kentang goreng se enak di kfc. :)

    BalasHapus
  3. hai mampir keblog ku ya http://lovelhi.blogspot.co.id/2018/01/kentang-goreng.html
    thanks :)

    BalasHapus